Sabtu, 09 Mei 2015

Warga Kena DBD, Cempaka Baru Difogging


Untuk menekan penderita penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Kelurahan Cempaka Baru, Kemayoran, Jakarta Pusat melakukan fogging massal dan pemberantasan sarang nyamuk (PSN), Jumat (8/5).

Apalagi belum lama ini seorang warga setempat terkena penyakit DBD. "Setelah kita lakukan pemantauan, kita temukan banyak jentik di sana."

Lurah Cempaka Baru, Irfan Yusuf mengatakan, fogging diintensifkan di wilayah RW 02. Pasalnya wilayah tersebut merupakan kawasan padat penduduk yang rawan perkembangbiakan nyamuk Aedes Aegypti.

"Setelah kita lakukan pemantauan, kita temukan banyak jentik di sana. Kita minta semua warga melakukan pengurasan tempat penampungan air," ujar Irfan.

Irfan juga mengimbau warga untuk lebih peduli dengan meningkatkan kegiatan PSN di rumahnya masing-masing. Sebab hal tersebut merupakan langkah yang sangat efektif untuk pencegahan penyakit DBD.

sumber : beritajakarta.com