Kamis, 22 Mei 2014

Polisi Kemayoran Ditemukan Tidak Bernyawa di Bekasi


Ajun Inspektur Satu Ahmad Iriyanto, anggota Kepolisian Sektor Kemayoran, Jakarta Pusat, ditemukan dengan kondisi tidak bernyawa di rumahnya, Perumahan Pondok Ungu Permai Blok FF RT 06 RW 10, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Selasa (20/5) malam. Diduga, bintara polisi itu tewas karena sakit.

Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Bekasi Utara Inspektur Satu Yusron mengatakan, jasad pertama kali ditemukan anak dan istrinya dalam posisi tergeletak di bawah wastafel sekitar pukul 21.00 WIB. Sedangkan kondisi muka bengkak. "Diduga, korban jatuh," ujarnya, Rabu (21/05).

Pameran Komponen Otomotif di JI-Expo Kemayoran


Kamis, 15 Mei 2014

Jambret Yang Suka Gentayangan di Kemayoran Dibekuk


Setelah diuber-uber massa, seorang pen- jambret ditangkap petugas di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (11/5) petang. Tersangka AG (24), diamankan ke kantor polisi sedangkan IND (23) lolos dari sergapan massa dan masih terus diburu.

"Pelaku ini sudah sering melakukan tindak kejahatan di kawasan Kemayoran dan sekitarnya, mereka baru kali ini ketangkap petugas bersama masyarakat," tegas sa- lah seorang petugas polisi di Mapolsek Kemayoran, Jakarta Pusat

Nasi Gudeg Ibu Budi 48 Jalan Garuda


Bagi penggemar kuliner khas Yogya.. tidak ada salahnya mencicipi Nasi Gudeg Ibu Budi 48 yang berlokasi di Jalan Garuda, Kemayoran, Jakarta Pusat. Warung kaki lima itu posisinya tidak jauh dari Mini-market Alfamidi dan juga Pempek Garuda.

Penampilannya berupa warung tenda pinggiran jalan dengan meja dan kursi yang sederhana pula. Kendati begitu.. sehari-hari warung yang beroperasi dari sore hingga malam hari tersebut ternyata banyak peminatnya.

Spanduk-Spanduk di Apartemen Mediterania Kemayoran


Selasa, 13 Mei 2014

Wow..! Sarang Kepiting Gunung Sahari


Restoran 'Sarang Kepiting' merupakan salah satu lokasi kuliner yang banyak diminati. Alamatnya di Jalan Ampera II No. 4, Gunung Sahari, kurang lebih di seberang WTC Mangga Dua.

Suasana kesehariannya tampak ramai pengunjung.. bahkan terkadang harus antre terlebih dahulu. Kendati peminat penuh berjubel namun pelayanannya lumayan cekatan. 

Macet dan Ramainya Jalanan "Pasar Malam" Kemayoran


Rabu, 07 Mei 2014

Pasar Batu Cincin di Kemayoran


BNN & PAN Kemayoran Sosialisasi Bahaya Narkoba


Pengurus Partai Politik (Parpol) diminta untuk suarakan persoalan yang terjadi dalam masyarakat. Salah satunya adalah permasalahan penyalahgunaan narkoba.

Saat ini terdapat sekitar 4,2 juta pecandu narkoba di Indonesia. Dari jumlah itu, mayoritas penyalahguna adalah mereka yang berusia produktif antara 15-59 tahun.

Jumat, 02 Mei 2014

Roti & Pisang Bakar Ibu Iis


Roti bakar Ibu Iis berlokasi di sekitar Rusun Kemayoran. Tidaklah terlalu besar namun kursi dan mejanya cukup memadai. Ramai saat malam hari dan penggemarnya sebagian anak muda yang sekaligus pula sebagai tempat tongkrongan mereka.

Para pelayan seluruhnya berseragam dan cukup ramah. Harga tidak mahal.. cukup Rp 12 ribu buat roti dan pisang bakar.. sedangkan minuman rata-rata Rp 5 ribu.. jadi dengan selembar dua puluh ribuan sudah bisa menyantap hingga perutpun kenyang.