Selasa, 07 Januari 2014

Gagal Curi Motor, Penjahat Tembak Kaki Warga


4 penjahat kepergok saat berusaha mencuri motor di Kemayoran, Jakarta Pusat. Para pelakupun kabur, namun seorang diantaranya masih sempat mengumbar tembakan ke warga yang mengejar.

Peristiwa itu terjadi hari Minggu, (05/01/14) sekitar pukul 01.00 WIB, di depan rumah warga Jalan Bendungan Jago, RT 01/06, Kelurahan Serdang, Kemayoran.

Kejadiannya bermula saat pelaku yang berjumlah 4 orang datang ke rumah warga dengan menggunakan 2 motor saling berboncengan. 2 Pelaku langsung turun menghampiri motor Honda Scopy milik warga yang diparkir di depan rumah.

"Saksi 1 (bernama Slamet) melihat kejadian ada orang mencurigakan yang berada di dekat rumah mereka. Kemudian saksi 1 bilang kepada saksi 2 (bernama Nofiyandi) ada orang yang berdiri di depan mau nyuri motor," kata Kapolsek Kemayoran Kompol M Sagala dalam pesan singkat, Senin (06/01/14).

Nofiyandi lalu menyuruh Slamet agar memanggil temannya, sementara Nofiyandi mendatangi keempat orang pelaku tersebut dengan menanyakan keperluannya berada di depan rumah warga.

"Ngapain kalian disini? Saya mau masuk," ucap Sagala menirukan ucapan Nofiyandi.

Kemudian pelaku menjawab sorry, sambil kabur dengan motor mereka karena mendengar saksi berteriak maling. Melihat pelaku kabur, Slamet yang pertama melihat upaya pencurian itu langsung mengejar.

"Salah satu pelaku mengeluarkan senjata. Kemudian karena saksi 1 (Slamet) melihat pelaku mengeluarkan senjata, saksi 1 mengerem motornya tetapi dari belakang ada rombongan 3 motor dari arah sunter menuju kemayoran," ujarnya.

"Kemudian pelaku mengarahkan tembakan ke belakang sebanyak 2 kali," imbuhnya.

Saksi lain bernama Sri Winoto, kemudian melihat ada warga yang melintas bernama Sugianto terkena tembakan pelaku di bagian jari kiri dan paha kirinya. Warga kemudian menolong warga yang tertembak. Pelaku kabur.

riau24.com