Minggu, 03 Juli 2011

FBR Turut Lancarkan Jakarta Fair



Organisasi kemasyarakatan Forum Betawi Rempug hari ini menggelar apel siaga di Kemayoran, Jakarta Pusat, sebagai bentuk partisipasi untuk membantu kelancaran dan kenyaman penyelenggaraan Jakarta Fair 2011. Bagi FBR, event Jakarta Fair bukan saja diselenggarakan untuk memperingati HUT Jakarta, melainkan juga terbukti memberikan dampak positif terhadap perkonomian nasional, sehingga event tersebut harus di dukung.

Sebagai Ormas putra daerah, FBR menyatakan pihaknya berkepentingan terhadap penyelenggaraan Jakarta Fair yang aman dan nyaman. Bagi FBR Jakarta Fair adalah event milik bangsa yang memberikan manfaat besar di bidang ekonomi dan penyerapan tenaga kerja, oleh karena itu FBR berkepentingan membantu kelancaran penyelenggaraannya.

Menurut Koordinator Wilayah FBR Jakarta Pusat, M Mizar SA, didampingi Ketua Tim Khusus FBR Jakarta Pusat, Mawardi, selama ini FBR menurunkan ratusan anggotanya untuk membantu aparat kepolisian dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi segenap masyarakat yang akan berkunjung ke Jakarta Fair di Arena PRJ Kemayoran.

Dikatakan oleh Mizar, partisipasi FBR ini memang ditunjukan untuk membantu para pengunjung Jakarta Fair, dan juga untuk menghindari adanya pihak-pihak tidak bertanggungjawab yang ingin mengambil keuntungan pribadi.

"Kita ini Ormas putra daerah Jakarta, maka kita berkepentingan terhadap situasi Jakarta yang aman dan nyaman, termasuk di kawasan Kemayoran ini jangan sampai event Jakarta Fair yang dilangsungkan untuk meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan warga Jakarta justru dikotori oleh oknum-oknum tidak bertanggung-jawab yang ingin mencari keuntungan pribadi", kata M Mizar.

Dijelaskan oleh Mizar, untuk ikut membantu kelancaran penyelenggaraan Jakarta Fair ini FBR menurunkan ratusan anggota setiap harinya. Pada hari biasa sedikitnya diturunkan 300 anggota, dan pada akhir pekan diturunkan lebih 500 anggota. Mereka tidak berdiri sendiri, tetapi berada di bawah koordinasi aparat kepolisian yang memang bertanggungjawab mengamankan kawasan.

"Kita selalu berada di bawah koordinasi aparat kepolisian, karena kita adalah elemen masyarakat yang taat hukum. Masalah keamanan ini adalah wewenang kepolisian, dan sebagai unsur masyarakat kita membantu tapi tetap berada di bawah koordinasi kepolisian. Kita tidak mau jalan sendiri di luar jalur koordinasi aparat", katanya.

Mizar mengajak kepada segenap elemen masyarakat untuk bersama-sama membantu kelancaran penyelenggaraan event Jakarta Fair yang jelas-jelas mendatangkan manfaat untuk perbaikan kondisi ekonomi bangsa dan negara. "Saya mengajak semua pihak untuk kita bersama-sama membantu kelancaran penyelenggaraan event Jakarta Fair ini", katanya.

Selain itu, Mizar mengaku telah menginstruksikan kepada seluruh anggotanya untuk tetap bergerak sesuai koridor hukum yang berlaku. Jangan sampai ada yang bergerak anarkhis di luar koridor hukum", katanya.

sumber : whatzups.net