Sabtu, 27 Juni 2015

Biem Benjamin Promo 4 Pilar ke Warga Kemayoran




Memasuki masa reses DPR ke tiga, wakil rakyat turun ke daerah pemilihan masing-masing. Kali ini, Politisi Biem Triani Benjamin pun mendatangi dapilnya yakni Jakarta II yang meliputi wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Luar Negeri. Ia melakukan pertemuan dengan warga Gg. Bugis, Kemayoran, Jakarta Pusat, tepatnya di RT 005/010.

Turut hadir dalam pertemuan itu diantaranya, Lurah Kemayoran, RW, LMK, dan juga Karang Taruna. Disini Biem Benjamin melakukan sosialisasi 4 pilar kebangsaan.

Biem menegaskan ke warga tentang pentingnya Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika yang dikenal dengan empat pilar, sebagai sebuah satu kesatuan dalam menjaga persatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Bagaimana pentingnya 4 pilar ini dipahami dan menjadi karakter bangsa, dan masyarakat lebih peduli terhadap bangsa dan negara," ujar Biem yang akrab disapa Bang Biem putera ketiga dari mendiang Benyamin Suaeb ini kepada wartawan, Jakarta, Jum’at (26/6/2015).

Selain melakukan sosialisasi 4 pilar kebangsaan, Bang Biem selaku anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Gerindra ini juga menerima aspirasi dan permintaan dari warga, seperti ruang publik terbuka anak, tempat untuk puskesmas, bantuan ambulan, jembatan, dan permohonan untuk dapat dihidupkan kembali silat Betawi di wilayah itu.

Peninggalan kebudayaan itu berkaitan dengan jabatan Bang Biem saat ini selaku ketua IPSI DKI, dan juga selaku praktisi budaya Betawi. Bang Biem pada kesempatan itu juga tampil menghibur warga dengan membawakan lagu-lagu dari almarhum Benyamin Suaeb, berkolaborasi dengan Biang Kerok band.

sumber : lensaindonesia.com