Empat pelajar SMA Muhammadiyah I Kemayoran, Jakarta Pusat, di siram air keras oleh segerombolan siswa lain yang di duga dari SMK Taman Siswa. Namun, setelah melakukan penyelidikan polisi tidak menahan seorang pun dalam peristiwa itu.
"Karena korban tidak mengalami luka. Kalau itu air keras pasti habis tubuh mereka," ujar Kapolsek Kemayoran Kompol M Sagala, Rabu (16/10/13).
Sagala menambahkan, mengenai bau menyengat yang berada di baju korban, masih di selidiki. Menurutnya, bisa saja bau kimia tersebut karena cairan yang di siram adalah air kaporit.
"Lagipula mereka sedang ujian jadi agak sulit untuk memeriksa. Kalau korban mau memidanakan bisa saja dengan Pasal 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan," ujarnya.
Sebelumnya, pada Jumat (11/10/13), empat pelajar SMA Muhammadiyah I Kemayoran, Jakarta Pusat di siram air keras oleh segerombolan siswa lain yang di duga dari SMK Taman Siswa. Siswa kedua SMA yang berlokasi di Kemayoran itu di kenal sudah lama bermusuhan.
Salah satu korban Yusuf mengatakan, penyiraman berawal saat mereka beriringan ingin berangkat sekolah menggunakan sepeda motor. Ketika sudah dekat sekolah, tepatnya di Jalan Garuda, Kemayoran, Jakarta Pusat, tiba-tiba Yusuf dkk di siram oleh siswa lain.
108jakarta.com