Selasa, 15 Januari 2013

PPK Kemayoran Menanam Pohon Langka


PPK Kemayoran melakukan kegiatan penanaman pohon langka di wilayah kawasan Kemayoran, Jumat 11 Januari 2013.

Penanaman pohon tersebut dilakukan secara simbolis oleh Direktur Utama PPK Kemayoran, Tabrie di depan pintu gerbang kantor PPK Kemayoran yang dihadiri oleh Direksi, Pejabat dan Karyawan PPK Kemayoran, Camat Kemayoran serta Lurah Kebon Kosong.

Pohon-pohon tersebut merupakan sumbangan dari Suku Dinas Pertanian dan Peternakan Walikota Jakarta Pusat yang berjumlah 500 pohon,  yang secara simbolis diserahkan oleh Camat Kemayoran, Marhayadi kepada Direktur Utama Kemayoran, Tabrie.

“Dua tujuan yang harus dimaknai dalam penanaman pohon ini, yaitu sesuai instruksi Presiden Republik Indonesia “one man one tree” dan untuk menyejukkan bumi ini” ucap Direktur Utama PPK Kemayoran dalam sambutannya.

Adapun jenis pohon yang disumbangkan kepada PPK Kemayoran antara lain, Sawo Kecik, Sawo Durian, Jamblang, Matoa, Buni, Jambu Mawar, Mundu, Menteng, Kapel dan Bisbul yang masing-masing berjumlah 50 pohon.

Dengan adanya penanaman pohon tersebut diharapkan kawasan Kemayoran akan menjadi lebih hijau, sejuk dan indah serta sesuai dengan konsep “Green International Business District”.

sumber : setneg-ppkk.co.id